Bantuan Kemanusiaan korban ledakan gas LPG

BAZNAS Kota Tangerang merespon Kebakaran dan memberikan Bantuan Kemanusiaan kepada keluarga penjual nasi uduk

29/02/2024 | Humas

BAZNAS Tanggap Bencana Kota Tangerang mendapatkan laporan (23/2) Terkait Kasus kebakaran di Wilayah Kel. Sudimara jaya Kec. Ciledug dengan sigap Tim BAZNAS Tanggap Bencana Kota Tangerang mendatangi Lokasi kejadian dan Melakukan Assessment Cepat dilokasi tersebut.

Berdasarkan informasi yang didapat, Pihak RT 03 membenarkan kejadian tersebut, Beliau Menuturkan kepada Tim BAZNAS Tanggap Bencana Kota Tangerang kejadian tersebut terjadi Pukul 03.45 WIB (22/2), kejadian tersebut bermula diakibatkan kebocoran Gas LPG yang tidak diketahui oleh Pihak keluarga, pada saat kejadian Ibu Heni dan anaknya (Hadi) ingin mempersiapkan dagangan nasi uduk mereka yang esok pagi akan dijual. Sumber ledakan itu terjadi dari tabung kompresor kulkas yang meledak karena berdekat dengan kompor milik penyintas yang memicu ledakan tersebut sehingga asbes rumah retak dan warga terbangun dari tidurnya karena ledakan hebat tersebut.

Dari peristiwa tersebut Baznas Kota Tangerang memberikan Bantuan Kesehatan kepada 3 Penyintas yang diwakili Oleh Pimpinan Drs. Danni Budianto S. MCL ( Wakil ketua Bidang 2 ) dan di dampingi Oleh Pihak kelurahan, kecamatan dan RT setempat. Bantuan ini merupakan Hasil dari penghimpunan ZIS Warga Kota Tangerang yang disalurkan kepada Warga Kota Tangerang melalui beberapa program BAZNAS Kota Tangerang salah Satunya Baznas Tanggap Bencana Kota Tangerang.

KOTA TANGERANG

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ